Selasa, 11 November 2014

5 Tokoh Anime Terkeren

Dari sejumlah anime khas Jepang yang paling terkenal, SENECOOL mencoba merangkum 5 Tokoh Anime Terkeren Penasaran apa saja? Berikut 5 Tokoh Anime Terkeren di jepang :
 
 
 
 
 
 
1. Kiilua Zaoldyeck ( Hunter X Hunter )

Killua Zaoldyeck adalah tokoh dalam serial manga dan anime Hunter X Hunter. Killua adalah anak yang berkemauan keras dan mandiri. Makanya dia berani kabur sendirian dari rumahnya dan menentang perintah keluarganya. Jika Gon adalah berlian, maka Killua adalah batu Safir. Tenang, dingin, tapi keindahan dan kekuatannya dapat dirasakan dalam sekali lihat. Putera ketiga Zaoldyeck ini anak yang paling berbakat dalam sejarah keluarganya. Dari kecil dilatih tekhnik membunuh agar bisa menjadi pengganti ayahnya.

Dalam seri ini Killua tidak mempunyai tujuan hidup yang jelas. Ujian hunter pun dia ikuti hanya untuk iseng saja. Disana dia bertemu dengan Gon, Curarpikt dan Leorio. Dia belajar arti persahabatan dan menyadari dia tidak ingin hidup demi membunuh lagi.Lalu dia memutuskan untuk membantu Gon dalam mencari ayahnya.

Keistimewaan dari Killua adalah dapat membuat kuku-kukunya setajam pisau (lebih tajam, tepatnya). Masih menjadi misteri bagaimana dia bisa melakukannya.



2.L Ryuzaki (Death Note)

dikenal secara universal dengan panggilan L (エル, , adalah karakter fiksi dan utama deuteragonist di manga , anime dan film seri Death Note oleh Tsugumi Ohba . Ia merupakan tokoh protagonis dalam film L: change the world . Dalam alur cerita, L dianggap detektif terbesar di dunia, yang identitasnya masih belum diketahui sebelum cerita ini, terjadi karena dia tidak pernah mengungkapkan dirinya kepada publik. L mengambil kasus Kira untuk menemukan pembunuh tituler yang mampu membunuh orang yang hanya dengan menulis namanya di Death Note. Ia bertemu Kira, seorang remaja bernama Light Yagami , dan bertekad untuk menghukum nya (KIRA).

3. Uchiha Sasuke (Naruto)

Uchiha Sasuke adalah salah satu tokoh dalam serial Naruto.Semasa kecil dia adalah teman dan anggota tim Naruto dan Sakura yang tergabung dalam kelompok 7 dengan Hatake Kakashi sebagai gurunya. Sasuke juga merupakan salah satu anggota Uchiha yang sangat terkenal di desa Konohagakure( desa Sasuke). Keistimewaan dari klan Uchiha adalah memiliki kekuatan mata ,yaitu Sharingan. Dalam seri ini Sasuke sudah bisa menggunakan Sharingan. Keistimewaan Sasuke yang lain adalah sifatnya yang cool, dingin ,dan pendiam ini sangat berbanding terbalik dengan tokoh utamanya(Naruto). Selain itu Sasuke juga sangat mahir dalam segala hal yang membuat banyak gadis-gadis menyukainya dan membuat iri Naruto. Di anime ini, Sasuke mempunyai ambisi untuk membunuh kakaknya yang telah membunuh semua anggota keluarganya.


 4. Hiruma Youichi ( Eyeshield 21)

Hiruma Youichi adalah seorang kapten club american football yang bernama Deimon Devil Bats dalam cerita EYESHIELD21. Semua kelakuan yang di lakukannya selalu tepat tapi terkadang konyol , kapten yang selalu bertindak gila ini suka membawa senjata berat dimana-mana sampai-sampai semua anggota timnya takut padanya. Namun dibalik kekonyolannya itu Hiruma mempunyai kejeniusan yang tinggi sehingga saat pertandingan ia selalu mempunyai berbagai cara dan selalu menghalalalkan cara untuk dapat menang. Hiruma juga mempunyai julukan  kapten dari neraka ( Captain From Hell).


5.Roronoa Zoro (One Piece)

Roronoa Zoro adalah salah satu anggota bajak laut topi jerami di serial One Piece. Dia adalah pendekar pedang kuat yang mempunyai tiga pedang tapi selalu buta arah sehingga dia kalau berjalan sendirian selalu kesasar. Keunikan dari Zoro adalah disaat- saat  terakhir pertempuran dia selalu mengeluarkan bandana hitamnya yang membuat dirinya jadi lebih kuat .







Masih banyak Tokoh anime terkeren lainnya, namun 5 tokoh diatas sudah cukup .

Terimakasih telah membaca artikel kami 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar